UJIAN KETANGKASAN JASMANI TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023



            Dalam rangka melihat kemampuan siswa kelas XII MAN 2 Kebumen di tahun pelajaran ini akan diadakan Ujian Ketangkasan Jasmani Tingkat C. Nantinya semua lulusan MAN 2 Kebumen akan mendapatkan sertifikat/piagam penghargaan dari Mandasporcenter.

Ujian Praktek Penjasorkes atau sering kita sebut Ujian Ketangkasan Jasmani adalah salah satu kegiatan penilaian hasil belajar peserta didik yang lebih menekankan pada psikomotor, kecakapan dan keterampilan dalam cabang olahraga tertentu. Di MAN 2 Kebumen UKJ menggunakan standart penilaian PASI yang di kolaborasikan dengan kurikulum Madrasah. Disamping untuk mengukur keberhasilan siswa dalam mempraktekan kegiatan olahraga dengan baik juga sebagai hasil akhir pertanggungjawaban pelaksanaan pembelajaran Penjasorkes selama menempuh Pendidikan di MAN 2 Kebumen. Tahun pelajaran 2022/2023 ini Ujian Praktek Penjasorkes kembali di ujikan seperti tahun tahun sebelum Pandemi Covid 19 yaitu terdiri dari 7 nomor Uji Ketangkasan  Jasmani  dalam materi atletik  nomor Lari 100 m, nomor Lari 200 m, nomor Lari 400 m, nomor Tolak Peluru,  nomor Lompat Jauh, nomor Lempar cakram dan nomor Lempar Lembing. (JOHN)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama